Sunday, March 25, 2018

Mengatasi Kamera HP Asus Zenfone Error (Multi-display is in use. Camera will not record video)

Kali ini saya akan coba membahas bagaimana cara mengatasi kamera HP Android Asus Zenfone error keteka digunakan untuk merekam video, salah satu error yang sering dialami adalah munculnya dialog informasi dengan pesan "Multi-display in use. Camera Will not record Video" pesan tersebut artinya "Multi display sedang digunakan. Camera tidak akan merekan video.

Error tersebut ternyata banyak dialami oleh pengguna HP android asus zenfone 2 ZE551ML, juga Asus Zenfone Laser ZE550KL dan beberapa seri asus lainnya.

Umumnya kamera ketika digunakan untuk foto atau mengambil gambar, bisa berfungsi dengan baik, namun error muncul ketika kamera digunakan untuk merekam video, dan ketika tombol OK dari pesan notifikasi tersebut di klik, maka kamera asus langsung keluar.


Permasalahan tersebut tentu saja cukup menjengkelkan, dan tidak bisa dibiarkan, karena saat ini peranan kamera sangat penting, apalagi saat ini adalah zamannya media sosial yang sering digunakan untuk mengirim foto atau video.

Error pada kamera yang terjadi pada sebagian besar hp dengan sistem operasi android bukanlah hal aneh, penyebabnya pun bisa bermacam-macam pula, dari mulai karena bug sistem, perangkat hardware untuk merekam video dalam keadaan rusak, atau karena salah pengaturan.

Jika error terjadi karena bug maka salah satu caranya adalah melakukan update pada sistem operasi android yang digunakan oleh hp asus tersebut, namun jika error terjadi karena kerusakan hardware, jalan satu-satunya adalah memperbaikinya atau mengganti hardware yang rusak tersebut.

Mengatasi Kamera HP Asus Zenfone Error (Multi-display is in use. Camera will not record video)

Jika anda pengguna hp android asus zenfone dan saat ini sedang mengalami error pada kamera ketika digunakan untuk merekam video, maka untuk mengatasinya anda bisa coba langkah-langkah di bawah ini:

1. Bersihkan data dan cache pada aplikasi kamera

Penyebab terjadinya error pada kemara perekam video asus bisa jadi karena adanya bug pada aplikasi kamera, atau bisa jadi karena cache dan data untuk perangkat kamera penuh.

Oleh karena itu untuk mengatasi perekam video di hp asus zendone yang error anda bisa mencoba untuk membersihkan data dan cache untuk aplikasi kamera. 

Langkah-langkah untuk membersihkan data dan cache pada aplikasi kamera adalah sebagai berikut:

1. Masuk ke pengaturan / Settings

2. Lalu di halaman pengaturan silahkan pilih menu Apps / Instaled App

3. Pilih All / semua

4. Cari dan pilih aplikasi Camera bawaan hp asus anda, kemudian pada halaman app info tekan saja tombol  Clear Data.

5. Silahkan restart HP Asus zenfone anda, kemudian silahkan coba lagi buka kamera hp asus anda lalu coba untuk merekam video.

Beberapa kasus dengan cara di atas, permasalahan pada kamere perekem di hp asus bisa diatasi walaupun tidak permanen.

2. Update Pixel master dan aplikasi bawaan asus lainnya

Permasalahan pada kamera di asus juga bisa terjadi karena aplikasi pixel master belum diupdate, silahkan lakukan apdate pada aplikasi pixel master di hp asus anda, caranya anda bisa buka google play store lalu cari pixel master, jika sudah tersedia update, silahkan lakukan update.

Selain aplikasi pixel master, update juga aplikasi bawaan asus lainnya terutama yang ada hubungannya dengan video dan gambar.

3. Matikan Opsi device administrator

Jika cara di atas masih belum bisa mengatsi error pada kamera perkem hp asus anda, maka anda bisa mencoba cara ini yaitu dengan mematikan opsi-opsi yang terdapat di device administrator.

Masuk ke menu settings / pengaturan > cari device administrator, lalu coba matikan opsi yang terdapat di device administrator.

4. Upgrade / update sistem android di hp asus anda.

Bisa jadi permasalahan error pada kamera disebabkan oleh bug sistem, jika penyebabnya itu, maka untuk mengatasinya adalah mengupgrade atau  update sistem android asus anda.

Selalu periksa update terbaru yang sudah direlease asus, jika sudah muncul update terbaru, segeralah update, bisanya update akan memperbaiki bug-bug pada sistem hp android anda.

5. Gunakan aplikasi Kamera pihak ke 3.

Jika 4 solusi di atas belum bisa mengatasi permasalahan pada kamera hp asus zenfone anda ketika digunakan untuk merekam video, maka langkah terakhir yang bisa anda lakukan adalah menggunakan aplikasi kamere pihak ke 3.

Salah satu aplikasi kamere pihak ke 3 yang cukup direkomendasikan adalah google camera, beberapa kasus dengan menggunakan google camera anda bisa mengambil foto dan merekam video dengan lancara tanpa ada kendala.

Demikian beberapa cara yang dapat anda lakukan untuk mengatasi Kamera HP Asus Zenfone Error (Multi-display is in use. Camera will not record video), semoga dengan cara di atas kemera asus anda kembali normal dan bisa digunakan untuk merekam video.
Disqus Comments